Joomla
- Login ke dalam akun cpanel anda, biasanya diakses via http://namadomainanda:2082
- Masuk ke menu phpMyAdmin
- Lihat pada sebelah kiri, klik pada nama database joomla anda (biasanya yang mengandung kata joom), contohnya seperti gambar di bawah
- Masih pada menu sebelah kiri, scroll ke bawah hingga anda menemukan table bernama “jos_user”. Contohnya seperti gambar di bawah ini
- Klik edit pada tabel jos_user tersebut
- Ada 4 field yang harus anda pastikan sesuai, yaitu name (Administrator), username (admin), e-mail (alamat e-mail anda yang bisa diakses, gunanya untuk fasilitas forgot password joomla), dan password (dalam format md5 khusus joomla). Jika belum sesuai, maka ubahlah field-field tersebut , khusus untuk field passwordnya, anda pertama harus mengeset functionnya menjadi MD5, lalu isikan kolomnya dengan password baru yang anda inginkan (mis. passwordnya). Lalu liha ke bawah, klik Go
- Sampai di sini, password admin joomla anda sudah berhasil dirubah. Silahkan coba akses kembali via alamat namadomainanda/administrator . Jangan lupa juga untuk mengecek plugin-plugin / thema anda yang kemungkinan disusupi peretas, dan upload ulang joomla anda untuk memastikan data-data website anda bersih dari malware.