Weebly adalah
- Login ke dalam dashboard weebly di http://www.weebly.com
- Pada menu “My Sites”, klik “Edit” pada website anda yang ingin diarahkan menjadi domain pribadi.
- Klik pada menu “Settings”.
- Klik “Change” pada kolom “Site Address”, lalu pilih “Use a Domain You Already Own”, dan masukkan nama domain pribadi anda, dalam artikel ini dicontohkan “www.ardhosting.com”, klik “Continue” untuk melanjutkan.
- Akan muncul 2 Pilihan untuk tata cara konfigurasi domain, untuk artikel ini kita akan gunakan option 2, silahkan klik pada “see instructions” di pilihan B (Make the DNS Changes Yourself), dan catat 2 A record yang harus ditambahkan pada domain manager anda nantinya. Klik “Continue” untuk melanjutkan.
- Buka tab/halaman baru pada web browser anda, login ke dalam domain manager anda yang telah dipesan di kami yang beralamat di http://cp.ardhosting.com/customer atau http://manage2.ardhosting.com/customer (jika domain dipesan sebelum tahun 2010). Jika anda lupa dengan username/password nya, silahkan menghubungi kami via e-mail ke support@ardhosting.com
- Arahkan kursor pada menu “Manage Orders”, lalu klik pada sub menu “List/Search Orders”. Lalu klik pada nama domainnya sehingga muncul halaman baru di web browser.
- Klik pada “Name Servers”, pastikan terisi dengan dns1.ardhosting.com s/d dns4.ardhosting.com. Jika belum, silahkan dirubah sesuai pada gambar di bawah, lalu klik “Update Name Servers” untuk menerapkan perubahan.
- Klik “Manage DNS” pada bagian “DNS Management”, akan muncul halaman lain untuk pengaturan DNS.
- Pada menu “A Records”, klik “Add A Record”, lalu masukkan A record sesuai petunjuk pada point 5 sebelumnya. Jika sebelumnya telah ada record untuk www dan @, silahkan mengklik pada tulisan record tersebut, dan klik “Modify Record”, dan ubah IP nya sesuai petunjuk pada point 5 dari weebly. Contohnya dapat melihat pada gambar di bawah.
- Simpan perubahan. Tunggu masa propagasi pengarahan domain maksimal 24 jam, hingga domain dapat diakses sepenuhnya via web browser.
Demikianlah langkah-langkah untuk mengubah domain weebly menjadi nama domain pribadi. Semoga bermanfaat.