cPanel – Proteksi Direktori Tertentu Dengan Password

Dalam cPanel, terdapat satu fitur keamanan di mana anda bisa membatasi akses ke dalam suatu direktori, di mana pengakses akan dimintakan username dan password ketika mengunjungi direktori tersebut dalam web browser. Fitur ini dinamakan “Password Protect Directories”. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengamankan direktori web anda menggunakan fitur tersebut.

1. Login ke dalam cpanel anda

2. Klik menu “Password Protect Directories”

3. Akan muncul list folder-folder yang bisa anda proteksi. Dalam contoh ini, kita ambil folder wp-admin (wordpress) yang akan kita proteksi, klik pada folder tersebut

4. Ceklis “Password protect this directory” dan berikan keterangan untuk direktori yang di proteksi tersebut, misalkan kita namakan rahasia, lalu klik Save

5. Create user yang berhak untuk mengakses direktori tersebut nantinya, dalam contoh ini username : admin password : admin, Lalu klik add/modify user

6. Test akses ke direktori yang baru saja kita proteksi. Dalam contoh di atas, alamatnya adalah http://kamar-it.com/wp-admin , jika berhasil maka akan muncul box untuk mengisi username+password seperti gambar di bawah ini.

Selamat mencoba