Memindahkan File Dari Folder wp ke public_html ketika melakukan kesalahan instalasi softacolous

Ketika Anda melakukan installasi wordpress melalui softaculous dan anda tidak mengosongkan field directory maka anda harus mengakses website anda dengan namadomain.com/namafolder. Misal namadomain.com/wp.

Bagaimana cara agar bisa diakses cukup dengan namadomain.com? tanpa harus menginstall ulang wordpress nya  , berikut caranya.
Setelah anda install wordpress melalui softaculous dan anda ketika tidak mengosongkan field in directory maka link url domain anda akan menjadi

09112015_awal

 

 

Berikut cara agar bisa diakses dengan namadomain.com.

1. Silahkan anda login ke cpanel dan anda klik file manager

09112015_1

 

09112015_2

2. Setelah masuk file manager silahkan buka folder tempat file wordpress anda berada, dalam panduan ini file wordpress berada di folder wp

09112015_3

3. Setelah masuk folder wp silahkan anda klik select all file di dalam folder tersebut.

09112015_4

4. Setelah dipastikan semua file telah dipilih kemudan Anda klik move dan pindahkan ke public_html dan kemudian klik Move File(s).

09112015_5

 

09112015_6

5. Setelah melakukan move file pastikan saat ini file di dalam folder wp telah berpindah ke public_html.

09112015_7

6. Setelah di pastikan file wordpress sudah berada di public_html silahkan anda kembali ke halaman home cpanel dan klik phpmyadmin.

09112015_8

 

7. Setelah masuk di halaman phpmyadmin silahkan anda klik pada database yang digunakan oleh wordpress anda kemudian anda pilih wp-options.

09112015_9

 

8. Setelah anda klik wp-options silahkan anda klik edit pada siteurl dan home.

09112015_10

09112015_11

 

9. Kemudian ubah record tersebut dengan menghilangkan nama folder setelah nama domain. Misal dari http://namadomain.com/wp menjadi http://namadomain.com kemudian anda klik kirim/go.

09112015_12

09112015_13

 

10. Setelah anda ubah link tersebut anda sudah bisa mengakses dengan namadomain.com tanpa /wp.

09112015_akhir