Jika Anda menggunakan framework CodeIgniter untuk aplikasi web yang Anda upload ke server ardhosting , ada kemungkinan aplikasi yang Anda upload belum berfungsi sebagaimana mestinya.
Umumnya error yang terjadi adalah munculnya pesan error “No input file specified” ketika Anda mengakses salah satu URL di website Anda. Cara mengatasinya adalah dengan melakukan sedikit perubahan pada isi file .htaccess yang Anda gunakan.
– File .htaccess standar yang digunakan di CodeIgniter adalah sebagai berikut:
<IfModule mod_rewrite.c>
RewriteEngine On
RewriteBase /
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-f
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-d
RewriteRule ^(.*)$ index.php/$1 [L]
</IfModule>
– Yang perlu diubah hanyalah baris terakhir, yaitu menjadi sebagai berikut:
<IfModule mod_rewrite.c>
RewriteEngine On
RewriteBase /
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-f
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-d
RewriteRule ^(.*)$
index.php?/$1 [L]
</IfModule>
Jadi hanya dengan menambahkan tanda “?” (tanda tanya) di antara index.php dan /$1, script Anda sudah bisa berfungsi dengan baik.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.